Kamis, 24 November 2011

Tips Penting Shortcut Keyboard (No Mouse)



Selamat pagi semua,,,,,
Di pagi yang cerah nan indah lagi menikmati googling di mesin telusur mBah Google, eh tanpa sengaja menemukan tips n trik yang saya kira sangat bermanfaat buat sobat bLoger semua yaitu suatu tips bagaimana kita bisa menghilangkan kebiasaan atau ketergantungan dengan mouse pada saat bekerja ataupun saat berselancar di dunia maya,,,


Tentu sangat merepotkan bukan jika pada saat bekerja dengan laptop harus ketergantungan dengan mouse dan hal itu tentunya selain merepotkan, juga tidak efisien,,,, (cuape dweeh!!!)


Dengan terbiasa menjaga jari-jemari selalu berasa di aytas keyboard (tanpa menggunakan mouse) bukan saja membuat praktis dan efisien, tetapi juga akan membuat pekerjaan atau aktivitas browsing menjadi lebih cepat dan hal ini tentunya akan berujung pada produktivitas yang juga ikut meningkat.



Sebaliknya, mengggunakan mouse akan membuat tangan terpaksa harus berpindah dari keyboard ke mouse-keyboard-mouse-dst. Dan hal itu akan lebih banyak dibandingkan jika tangan selalu berada di atas keyboard.


Kunci agar bisa menggunakan komputer atau laptop tanpa mouse adalah : menguasai tombol-tombol shortcut. Ya, saya yakin kebanyakan pengguna komputer sudah pernah, bahkan terbiasa menggunakan tombol shortcut, setidaknya empat tombol shortcut ini, seperti : Ctrl+C (perintah copy), Ctrl+V (perintah paste), Ctrl+X (perintah cut), dan Ctrl+Z (perintah untuk membantal perintah sebelumnya). Keempat tombol shortcut ini memang sering di gunakan, dan sudah terbukti cukup membantu dalam mempercepat pekerjaan.


Berikut tips yang mungkin bisa membantu anda mempercepat segala aktivitas atau pekerjaan di laptop tanpa harus menggunakan mouse yang tentunya digantikan dengan penggunaan perintah shortcut di keyboard :


1. Memindahkan cursor ke satu kata sebelum/sesudahnya tanpa harus menekan tombol panah berkali-kali dan cukup dengan menekan tombol "Ctrl + tanda panah kiri/kanan".


2. Memilih satu kata sekaligus. Cukup hanya dengan menekan tombol "Ctrl + Shift + tanda panah kiri/kanan".


3. Menghapus semua kata sekaligus, tidak perlu menekan tombol backspace berkali-kali. Cukup hanya dengan menekan satu kali tombol "Ctrl + backspace", maka semua kata akan terhapus (bisa juga dengan menggunakan tombol "Ctrl + A", lalu tekan tombol "Del atau Delete").


4. Memilih semua huruf dari awal hingga dimana cursor berada. Cukup hanya dengan menekan tombol "Shift + Home/End" sekaligus.



5. Menyembunyikan (minimize) semua windows yang terbuka. Tidak perlu mengklik tanda minus di setiap pojok kanan atas windows satu per satu. Cukup hanya dengan menekan tombol bendera (windows) + M, maka semua window akan terminimize sekaligus.
6. Pindah ke window berikutnya, bisa dilakukan dengan cara menekan tombol bendera window + tab. Jika ingin pindah ke window lainnya, tinggal tekan kedua tombol itu berkali-kali, hingga window yang anda inginkan nongol.
7. Mengunci (lock) komputer sering diperlukan jika pengguna ingin meninggalkan komputer, dan tidak ingin komputernya diakses (dipergunakan) oleh orang lain. Saya juga sering melakukannya ketika ingin berhenti bekerja sementara, agar komputer tidak menyala saat di dalam tas. Mengunci komputer bisa dilakukan dengan cepat, yaitu cukup hanya dengan menekan tombol bendera window + L secara bersamaan.
8. Membuka ‘task manager’ kadang kita butuhkan saat komputer tiba-tiba jalannya lambat, untuk memeriksa aplikasi apa saja yang paling banyak menggunakan memori. Atau mungkin ada aplikasi (window) yang sulit untuk ditutup. Tidak perlu klak-klik-klak-klik beberapa kali, cukup hanya dengan menekan tombol  Ctrl + Shift + Esc secara bersamaan, maka task manager akan langsung muncul di layar.



9. Merekam layar (screenshot) bisa dilakukan hanya dengan menekan tombol Alt + Prt Scr sekaligus.
10. Mengganti nama file, tidak perlu lagi mengklik-kanan mouse. Anda bisa melakukan hal yang sama dengan memilih file yang akan diganti namanya, lalu tekan tombol F2.
11. Zoom in/out (memperbesar/memperkecil tampilan) tidak perlu klak klik mose, cukup hanya dengan menekan tombol Ctrl, lalu pergunakan ujung kanan touchpad untuk melakukan skrol ke atas atau ke bawah hingga memperoleh ukuran tampilan yang diinginkan. Atau cara yang paling efisien bisa juga menekan tombol "Ctrl + (+)" untuk memperbesar dan Ctrl + (-) untuk memperkecil.
12. Kembali ke ukuran tampilan semula, bisa dilakukan dengan menekan tombol Ctrl + 0 (angka nol).
13. Membuka tab baru di browser, bisa dilakukan dengan menekan tombol Ctrl + T.
14. Membuka kembali tab yang terlanjur ditutup. Tab tertutup tanpa sengaja dan ingin menampilkannya lagi? Jangan khawatir, tab yang terlanjur ditutp bisa ditampilkan lagi dengan menekan tombol Ctrl + Shift + T secara bersamaan.
15. Memindah sekaligus memilih URL di dalam search field browser, bisa anda lakukan dengan menekan tombol Ctrl + L


Memang pertama mencoba menggunakan shorcut keyboard, biasanya agak canggung (ragu-ragu). Itu normal, sayapun mengalaminya. Ditambah karena reflek tangan belum sempurna, biasanya pekerjaan menjadi sedikit terganggu. Coba bertahan—agak sedikit dipaksa untuk tetap tidak menggunakan mouse, dalam waktu yang tidak terlalu lama anda akan terbiasa. Semakin lama reflek tangan dan jari akan semakin bagus. Pada saat itu, kecepatan akan dua kali lipat lebih tinggi dibandingkan jika memakai mouse. Dan… anda tidak perlu repot-repot bawa mouse jika ingin membuka laptop dan berselancar internet di cafĂ©.

Semoga bermanfaat
^_^

Sumber terkait : 
klik disini

Tidak ada komentar:

The Power Of Partnership